Info Rekrutmen Karyawan PT Victory Chingluh Indonesia

Gambaran Umum Perusahaan

Chingluh didirikan pada tahun 1969 oleh Su Chingluh, Perusahaan ini merupakan salah satu manufaktur alas kaki terbesar di dunia dimana saat ini telah memiliki 12 pabrik di Asia yaitu di Cina, Vietnam dan juga Indonesia. PT Chingluh memiliki kapasitas peroduksi berkisar hingga 8 juta prs setiap bulannya serta memiliki lebih dari tujuh puluh lima ribu orang karyawan di seluruh Asia dengan penjualan lebih dari 80 juta dolar perbulan. Dalam menjalankan bisnisnya PT Chingluh memiliki dua fasilitas yang berada di Vietnam dan satu fasilitas di Indonesia.

PT Victory Chingluh Indonesia merupakan salah satu perusahaan terkemuka yang merupakan Penanaman Modal Asing (PMA) Taiwan, perusahaan ini bergerak dalam bidang pembuatan Sepatu dengan brand yang sudah dikenal secara luas dan berlokasi di Pasar Kemis Tangerang. PT Victory Chingluh Indonesia telah memiliki izin kawasan berikat yang terbitkan oleh Kantor Wilayah Bea Cukai Banten yang berlokasi di Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang Banten Pada tahun 2019. Sebelumnya perusahaan ini telah memiliki kawasan berikat yang juga berlokasi di Kecamatan Pasar Kemis yang statusnya saat ini sebagai Kawasan Berikat Mandiri "KBM".

PT Victory Chingluh Indonesia itu sendiri dalam kegiatannya mendapatkan order dari customer tunggal yaitu Nike, kemudian perusahaan tersebut memproduksi sepatu sesuai dengan order yang diminta oleh customer. PT Victory Chingluh Indonesia dalam membangun kepercayaan terhadap customer selalu mengedepankan kualitas produk terbaiknya serta ketepatan pengiriman sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Info Rekrutmen Karyawan PT Victory Chingluh Indonesia

Komitmen Perusahaan :
PT Victory Chingluh Indonesia di rancang berdasarkan konsep yang ramah lingkungan, dengan pabrik yang efisien serta tenaga kerja yang terlatih dan profesional dalam memproduksi sepatu olahraga yang berkualitas tinggi untuk konsumen. PT Victory Chingluh Indonesia akan terus bekerja sama dengan masyarakat dan juga pemerintah setempat dalam menyumbang serta pengembangan lingkungan di sekitar.

Visi Perusahaan :
PT Victory Chingluh Indonesia memiliki visi yaitu diakui sebagai pemimpin dalam pengembangan dan penyediaan alas kaki atletik yang inovatif dan juga berkelanjutan.

Misi Perusahaan :
Sedangkan misi perusahaan yaitu setiap karyawan yang diberdayakan mengembangkan dan memproduksi alas kaki atletik yang inovatif melalui penggunaan proses dan praktik yang berkelanjutan seta efisien dengan memberikan keunggulan kompetitif bagi para pelanggan.

Informasi Alamat Perusahaan :
PT Victory Chingluh Indonesia
Jl. Otonom Pasar Kemis No.48/49 RT.003/004
Pasar Kemis, Banten Tangerang 15560 - Indonesia


OPEN JOB VACANCIES :
Saat in PT Victory Chingluh Indonesia telah membuka kembali lowongan pekerjaan dalam mendukung kemajuan perusahaan untuk ditempatkan di setiap divisi yang dibutuhkan, guna mencari kandidat yang siap untuk ditempatkan sesuai dengan kemampuan dan kualifikasinya, memiliki semangat serta loyalitas yang tinggi, terampil, kreatif dalam berfikir dan sesuai dengan persyaratan yang dibutuhkan pada setiap lowongan kerja dalam manajemen sumber daya manusia. Adapun informasi posisi yang dibutuhkan dan persyatan setiap lowongan pekerjaan dapat dilihat pada halaman Informasi Pendaftaran, Posisi dan Persyaratan sebagai berikut.

Apabila Anda telah mengetahui informasi profil perusahaan diatas sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan langkah dalam mewujudkan impian karir, jika berminat untuk melamar pekerjaan pada perusahaan diatas, maka tahap selanjutnya temukan posisi atau jabatan yang cocok dengan kualifikasi kita untuk menghindari penolakan lamaran kerja yang dapat dilihat pada halaman Informasi Pendaftaran, Posisi dan Persyaratan berikut ini.

Comments